About

Senin, 29 April 2013

Memasukkan Video Clip dan SWF Movie

Pada postingan sebelumnya, telah saya bahas cara Menggunakan Background Sound dan Clip Galery. Kali ini akan saya ulas tentang cara memasukkan Video Clip dan SWF Movie.

Memasukkan video dalam FrontPage merupakan bagian dari grafik. Kita dapat menyisipkan video pada suatu halaman dan mengedit video dengan mengklik ganda video dalam jendela editing dengan mudah. Format file yang dapat ditampilkan dalam FrontPage di antaranya file berformat AVI, Real Video, Quick Time dan MPEG.

Langkah-langkah untuk memasukkan video clip adalah:

- Klik menubar Insert, arahkan mouse pada pilihan Picture, lalu pilih Video.
- Pada kotak dialog Video, klik file bernama Octopus yang terdapat pada folder File. Lalu klik Open.
- Untuk mengeditnya agar file video sesuai ukuran file aslinya, klik ganda pada ikon video di dalam area FrontPage tersebut.
- Pada kotak dialog Picture Properties, klik tab Video.
- Bagian Loop digunakan untuk mengatur pengulangan video. Atur nilainya menjadi 2.
- Klik tab Appearance. Pada pilihan Wrapping style, klik None. Beri nilai Border Thickness 1. Beri tanda ceklis (√) pada bagian Specify size, hilangkan tanda ceklis pada bagian Keep aspect ratio. Tentukan nilai Width 365 dan Height 226. Kemudian klik OK.
- Simpan dan lakukan pengetesan dengan membukanya via Web Browser.

Untuk memasukkan SWF Movie, caranya hampir sama dengan memasukkan video di atas. Hanya saja pada pilihan Picture, klik Movie in Flash Format.

Untuk membuat file berformat SWF kita bisa menggunakan program aplikasi lain seperti Banner Designer Pro, SwishMax, Macromedia Flash, dll. Program ini cukup powerful dan mudah untuk membuat berbagai banner berjenis SWF, GIF, AVI, dan HTML. Kita dapat membuat sebuah banner animasi untuk judul website yang menarik. Pada Banner Designer Pro, untuk membuat judul (leaderboard) panjang x lebar dapat kita ambil ukuran 728 x 90.

Demikian tulisan kali ini semoga bermanfaat. Ikuti terus seri tulisan berikutnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Daftar Bacaan Lainnya